Tuesday, June 28, 2011

{kegiatan ideku handmade}

Halo semua, ini dia sederet kegiatan Ideku Handmade yg membuat kami selalu happy-happy karena dikelilingi orang-orang yang selalu mensupport kami. Mulai dari Senin tanggal 27 Juni ini, pagi hari aku dan Oie berangkat ke Cosmopolitan FM untuk taping interview di program acara Diary Dave. Untuk jam tayangnya menyusul yaa :) Sepertinya sekitar minggu depan. Sampai di Cosmopolitan FM, kami tidak berhasil menemui Mbak Reni yang sebelumnya menghubungi kami. Di luar dugaan, kami bertemu dengan Nana! yang ternyata bekerja disana. Nana adalah hmmm mantan dari teman kami, Adi. hihihi... Kata Adi, Nana itu salah satu produser di Cosmo. Well, setelah bertemu Nana, kami akhirnya bertemu dengan Dave Hendrik! Senang bertemu dengannya. Ternyata orangnya super ramah dan SERU! Interview berjalan cukup santai, walaupun (entah Dave tahu atau tidak) tangan kami keringetan karena grogi :D Setelah interview sudah dapat ditebak kan? kami foto-foto! sayangnya kami tidak sempat foto di studio, ya karena hal tadi... grogi :p

Thanks to Dave Hendrik, Cosmopolitan FM, Mbak Reni, Nana :)
Owl besar ini yang akan jadi giveaway buat pendengar setia Cosmopolitan Fm. makanya stay tune terus yah di Cosmopolitan FM!

Nah cerita yang satu ini terjadi pada hari ini, Selasa 28 Juni 2011. Tumben banget bisa langsung posting di hari H, hehehehe :D Hari ini Ideku Handmade berkesempatan mengadakan workshop di acara Reach 2011, lokasinya di Mega Mendung. Untuk info mengenari Reach 2011 ini mungkin akan disusul besok hari, karena takut salah menulis informasi hihihi.. yang jelas acara Reach 2011 ini baguuusss bgt! anak-anak muda berkumpul di suatu wadah yang sangat concern banget pada perkembangan kreatifitas anak muda. Sebanyak ratusan orang (mungkin ribuan) berkumpul di acara ini setiap tahunnya. Mereka berasal dari hampir seluruh penjuru di Indonesia. Kegiatan mereka pun sangat padat dan beragam. Mulai  dari kelas tari, teater, memasak, art and craft, dan masih banyak kelas yang menarik lainnya. Sarana dan prasarana pun sangat menunjang, terbuktin dengan adanya luas area kegiatan hingga berhektar-hektar. Nah Ideku handmade membagi ilmu tentang cara membuat boneka, gantungan kunci, dan kalung dari bahan perca. Acara ini juga bekerjasama dengan Majalah Kawanku, yang juga sangat peduli terhadap perkembangan anak-anak muda jaman sekarang :) Peserta workshop berasal dari usia belasan tahun, laku-laki dan perempuan sama antusiasnya. Mula-mula mereka sedikit mengeluh soal cara menjahit yang mereka anggap susah. Namun, sesi berikutnya, justru mereka makin semangat! mungkin karena mereka sudah mulai "beradaptasi" dengan si jarum dan benang ya ;) Hasilnya? wahh lucu-lucu banget!

Thanks to Majalah Kawanku, Reach 2011, Mbak Mira, Mbak Muti, Mas Dana dan Mas di sebelahnya, Mbak Atih dan semuaaa adik-adik yang berpartisipasi.
Kawanku dan Ideku Handmade ;)
Rameeee! Sampai jumpa lagi teman-teman :)
Untuk cerita yang terakhir, memang agak sedikit flash back. *ketauan bukan penulis yang baik* Ideku Handmade membagi sedikit pengalaman dalam acara talkshow. Talkshow ini deselenggarakan oleh Indonesian Youth Conference di Plaza Indonesia dan bekerja sama dengan Multiply Indonesia. Nah Ideku Handmade ditunjuk sebagai perwakilan dari Multiply Indonesia untuk sharing pengalamannya menjalankan bisnis online menggunakan akun Multiply. Oia, sedikit cerita, Ideku Handmade memang mulanya menjalankan bisnis melalu Multiply. Inget banget waktu pertama kali membuat akunnya pada sore hari (dibantu oleh Laurensius) lalu mendapatkan order pertamanya pada keesokan harinya jam 6 pagi! Wow! Seneng banget rasanya. Balik lagi yah, pembicara talkshow ini adalah Mas Daniel selaku bapak besar Multiply Indonesia, Raditya Dika, dan Ideku Handmade. Ehm, wah boleh bangga sedikit dong yah :) Seneng sekali bisa sepanggung dengan idola-idola. Sesi sharing berakhir dengan adanya banyak pertanyaan seputar bisnis online. Pertanyaan yang sesungguhnya bisa dijawab, seaakan buyar semua ketika berada disitu.

Thanks to Multiply Indonesia, Mas Daniel, Mbak Veti, Raditya Dika.
 
 

Intinya, senang sekali dengan pergerakan anak-anak muda yang kreatif! Semua acara yang aku jalani di atas, yang menggerakan adalah orang-orang muda! Hebat!
Segini dulu ya ceritanya, besok lanjut lagi dengan postingan tentang produk-produk Ideku Handmade yang terbaru.
Smooch:*

10 comments:

  1. kereeeeeeeeeeeeeeeeeeennnn! setiap perkembangan yg ada di puri, aku selalu ternganga.... asli pur! u're my best inspiration! semoga aku makin sering kecipratan hihihi...

    ReplyDelete
  2. ahhh mbak nih bikin tersipu2 hihihihi... thanks yaaa.. aku jg belajar dr mbak tauuuuuu >.< wadow, aku kecipratan kue sama sayuran palembang itu ya hihihihi...

    ReplyDelete
  3. sip deh.
    kalau anak muda bisa
    kami, ibu2 muda juga bisa kaan...??!!!
    heheh.

    ReplyDelete
  4. duh seneng bgt kalo liat blog mu n kegiatan2 mu, seru n kreatif bgt....apalagi owls-nya suka bgt ^^

    ReplyDelete
  5. waw.. keren banget mba :D bisa jadi pembicara gitu :D
    boneka owlnya lucuuuuuu karyanya lucu2 bangetttt ^^

    ReplyDelete
  6. Mbak Orin: pasti lebihh bisa dong :))

    Mbak Susi: thanks Mbak :*

    Anonymous: thank youu!

    Ameia: thank youuu :)

    ReplyDelete
  7. sukses sukses sukseeeess!! cihiiyy!! pelukpelukpeloookkk!!!

    ReplyDelete
  8. sukses ya Purii.... kereen, kamu masih muda tp pencapaianmu luar biasa..
    nah .. seperti Mba Orin bilang, kami ibu-ibu juga bisa kaaan?.. :)

    ReplyDelete
  9. seru banget, suka sama karyanya puri :)

    ReplyDelete